Asuransi Sekaligus Berwakaf Pasti, Kini dan Nanti

15.28.00


Dalam ingatanku, setiap kali mengikuti pesantren kilat sekolah dari SMP hingga SMA di bulan ramadhan, guru agama selalu menyampaikan bahwa :

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ وَعِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ وَوَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ
“Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali 3 perkara (yaitu): sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang soleh” (HR. Muslim no. 1631)

Satu diantara 3 perkara yang dimaksud adalah sedekah jariyah atau amalan yang terus bersambung manfaatnya, dalam hal ini guru agamaku bilang bahwa para ulama menafsirkan sedekah jariyah dengan wakaf, dengan memberikan contoh kepada aku yang waktu itu masih polos karena belum mengetahui kejamnya dunia #oalah.. contohnya seperti tanah yang diwakafkan menjadi Tempat Pemakaman Umum, lahan yang dibangun untuk menjadi tempat ibadah/masjid/pesantren, atau benda seperti kitab suci Al-quran, jika dimanfaatkan dengan baik maka amalannya tidak akan putus meskipun orang yang berwakaf telah meninggal dunia.

Hmmm... oke guys... dari sekelebat cerita diatas dan harus kalian harus tau, jadi midset aku selama bertahun-tahun itu berfikir bahwa wakaf itu berupa tanah atau benda saja, tentu saja sudahku jelaskan diatas pada saat itu akunya masih polos, masih menjadi anak yang memasuki juara 3 besar dikelasnya, masih belum mengenal apa itu internet buat browsing (waktu masih SMP ya), karena mayoritas anak-anak SMP sebayaku pada saat itu maennya hape nokia yang masih poliponik dan monocrome, sedangkan aku sibuk menjadi anak yang rajin ke perpustakaan, hingga tiba saatnya aku mendapatkan hape dengan jerih payaku sendiri pada saat SMA #Loh #MalahCurcol #MelencengJauh hehehe.

Kembali ke topik diatas tentang wakaf, ternyata aku salah guys, aku tau aku penuh dosa karena kalian suci semua, namun pada akhirnya aku mengetahui bahwa wakaf tidak hanya dengan tanah dan benda. Aku mendapatkan pencerahan yang hakiki ini ketika diundang oleh @Sunlife_ID untuk sharing tentang Wakaf Asuransi, Perbedaan AntaraWakaf, Zakat dan Infak dan masih banyak lagi, bareng 19 teman blogger Palembang di Logo House Fashion Food and Bar pada 01 November 2018.

Dengan berwakaf, selain kita menyerahkan sebagian harta kita untuk kepentingan umum dapat membantu bagi yang membutuhkan, berkontribusi untuk masyarakat, serta memperoleh pahala yang terus mengalir. Manfaat dan hikmah berwakaf kita dapatkan melalui pengelolaan uang dan harta yang benar, seperti:

1. Melatih jiwa sosial dan membantu yang kesulitan.
2. Belajar bahwa harta benda di dunia ini tidak kekal.
3. Amalan tidak terputus.
4. Mempererat tali persaudaraan dan mencegah kesenjangan sosial.
5. Mendorong pembangunan negara.


Dengan manfaat dan hikmah wakaf yang sudah disebutkan di atas, kita bisa memberikan kesejahteraan bagi banyak pihak seperti keluarga, orang sekitar, dan diri sendiri. Oleh karena itu dengan berwakaf kita dapat memperbanyak amal dan pahala, salah satu caranya Mengelola Uang dengan Wakaf melalui Asuransi Brilliance Hasanah Maxima.

Sumber foto : Sun Life
Asuransi Brilliance Hasanah Maxima merupakan persembahan dari PT. Sun Life Financial Indonesia sebagai solusi perencanaan keuangan sekaligus membantu mewujudkan niat bagi kita yang ingin ibadah wakaf. Asuransi Brilliance Hasanah Maxima merupakan produk asuransi syariah yang menyatukan antara manfaat asuransi dan fasilitas wakaf untuk memaksimalkan potensi kehidupan Anda dan keluarga, kini dan masa yang akan datang.

Norman Nugraha (Cheif of Sharia Business Sun Life Financial Indonesia)
Dengan Asuransi Brilliance Hasanah Maxima, memfasilitasi kita masyarakat untuk tidak lagi menunda melakukan ibadah wakaf. Bang Norman Nugraha (Cheif of Sharia Business Sun Life Financial Indonesia) juga menyampaikan bahwa Sun Life percaya, asuransi syariah dengan nilai-nilai keutamaannya menawarkan manfaat yang besar bagi masyarakat luas. Selain mengedukasi sekaligus membatu masyarakt agar dapat melaksanakan ibadag wakaf dengan pasti, kini dan nanti, lebih pasti dengan tanpa potongan karena 100% langsung disalurkan.

Dalam mengola penyaluran dana wakaf yang diterima, Sun Life bekerjasama dengan lembaga pengelola aset wakaf (nazhir) terpercaya yaitu Badan Wakaf Indonesia, Dompet Dhuafa, Rumah Wakaf, dan 174 lembaga yang terdaftar di Badan Wakaf Indonesia (BWI). Sebagai salah satu mitra pengelolaan wakaf terpercaya, Dompet Dhuafa menyambut baik amanah serta kerjasama yang terjalin dengan Sun Life.

Oh iya.. ternyata dalam memberikan fitur wakaf bagi pemegang polis syariah, Sun Life mendapat dukungan DSN-MUI. Melalui manfaat yang berlaku untuk semua produk asuransi syariah ini, peserta asuransi kini dapat mewakafkan manfaat asuransinya hingga 45% dari santunan asuransi dan 30% dari manfaat investasu dari polisnya. Adanya batasan maksimal tersebut sesuai dengan fatwa DSN-MUI, karena berdasarkan fatwa tersebut manfaat investasi harus tetap dapat dinikmati oleh ahli waris.
Sun Life Financial Indonesia insyaallah trusted company dengan kantor pusatnya di Toronto, untuk di Indonesia sendiri telah berdiri selama 23 tahun, insyaallah untuk yang berwakaf dapat manfaat pasti, kini dan nanti. #WakafPastiKiniNanti #LebihBaik

You Might Also Like

35 komentar

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Keren ya ada asuransi yang bikin selamet dunia akhirat

    BalasHapus
  3. Saya kebetulan memang sedang mencari asuransu yang pasti dan menenangkan. Sepertinya pas banget ini.

    BalasHapus
  4. Wah, Maman datang juga di acara ini ya...

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mbak.. mumpung di palembang dan ada eventnya, buat nambah ilmu dan refrensi buat asuransi

      Hapus
  5. Sunlife memang pasti kini dan nanti

    BalasHapus
  6. Aku juga baru tau, wakaf bisa dengan uang. 😅

    BalasHapus
    Balasan
    1. iyaaa.. aku kira selama ini dengan benda atau tanah doank heheheh

      Hapus
  7. Acaranya kece ya, memberikan pemahaman soal wakaf.. Saya awalnya pikir berwakaf itu melulu soal tanahbsaja, Ternyata bisa disalurkan melalui produk dari Sun Life ini..

    BalasHapus
    Balasan
    1. melalui sistem asuransi yang tepat, dengan kelola uang yang baik kita bisa berwakaf melalui asuransi sunlife :D

      Hapus
  8. Hidup terjamin, amal jariah jalan terus, produk yang baik banget emanggg

    BalasHapus
  9. Keren bgt ya, beransuransi bisa sambil berwakaf.

    BalasHapus
    Balasan
    1. ternyata emang bisa berwakaf melalui asuransi dengan pengelolaan uang yang baik dari sun life

      Hapus
  10. Mamann apola hubungannyo kepolosan samo anak smp yang ranking 3 besar. ������

    Btw asuransi sunlife ini keren binggo .. ������

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo dihubung-hubungi dengan cocoklogi pasti cocok kok hahahha

      Hapus
  11. Maman, salam untuk guru ngajinya yaa... Hihihi... Ayo, berasuransi sambil berwakaf Maman...

    BalasHapus
  12. Masyaallah, baru ini ada asuransi yang gak bikin bangkrut, malah nambah tabungan amal nantinya... Dari Maman jadi tau, cowok pake baju kuning, cocok juga!

    BalasHapus
    Balasan
    1. aseeeeeeeeeek,,, asalkan jangan kira sebagai DijahYellow :D

      Hapus
  13. Langsung jatuh hati dan ingin berinvestasi di sunlife ini karena bisa investasi dunia akhirat

    BalasHapus
  14. Kurang familiarnya masyarakat dengan wakaf dijembatani oleh Sunlife dengan asuransi model ini...keren, investasi sekaligus beramal

    BalasHapus
    Balasan
    1. iyap.. aku juga baru tau tenyata berwakaf juga bisa melalui asuransi dan ada ketentuannya dalam fatwa mui

      Hapus
  15. Rajin deh Maman ga bolos pas ikutan program pesantrennya Ehehehee...

    Sekarang bisa langsung diamalkan ilmunya ya, Man. Ada Sun Life nih^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya donk.. aku kan siswa rajin pada jamannya hahahahhaha

      Hapus
  16. Ayo Man, kita mau mewakafkan apa?

    BalasHapus
    Balasan
    1. yang pasti jangan wakafkan hati dulu mbak hahahah.. kito begoyor wakaf kecil

      Hapus
  17. idenya menarik. Penasaran ajah apakah santunan tersebut bisa langsung dibelikan tanah / bangunan untuk bangun panti asuhan dll?

    BalasHapus

Popular Posts

Twitter

Subscribe